Langkat-sumut // mediatargetkasus.com
Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H / 2024 M, Tim Gabungan Polres Langkat bersama Sat Pol PP Pemkab Langkat melaksanakan kegiatan razia Tempat Hiburan Malam (THM), Selasa 12 Maret s/d 13 Maret 2024 pada Pukul 20.40 WIB.
Kegiatan itu di awali dengan apel dan pembagian tugas di pimpin oleh Kabag Ops, Polres Langkat AKP Sahrial Sirait SH, MH., menyatakan untuk cipta kondisi yang aman dan kondusif dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H / 2024 M, Tim Gabungan Polres Langkat akan melaksanakan razia Tempat Hiburan Malam (THM).
“Hal ini untuk mencegah terjadinya tindak pidana dan memberikan rasa nyaman dan aman bagi masyarakat untuk melaksanakan Ibadah dalam Bulan Suci Ramadhan 1445 H / 2024 M ” ucapnya AKP Sahrial Sirait.
Ada pun sasaran yang akan di laksanakan adalah Star fly di desa Beruam Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat,
Kemudian Tim Gabungan melaksanakan pemeriksaan terhadap pengunjung atau pun Karyawan Tempat Hiburan Malam (THM) di wilayah hukum Polres Langkat dan melakukan pengecekan dan penggeledahan barang-barang bawaan yang di curigai membawa Narkotika dan juga melakukan test urine terhadap pengunjung atau pun Karyawan Tempat Hiburan Malam (THM).
Kegiatan razia gabungan bertujuan untuk antisipasi terjadinya peredaran gelap Narkoba, serta menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban dan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif dalam rangka Bulan Suci Ramadhan.
Dari hasil pemeriksaan tidak di temukan pengunjung atau pun Karyawan di Tempat Hiburan Malam (THM) yang menggunakan atau pun membawa Narkoba.
Pada kesempatan itu Kabag Ops, Polres Langkat AKP Sahrial Sirait SH, MH, menghimbau kepada warga agar dalam Bulan Suci Ramadhan agar saling menjaga situasi keamanan dan kenyamanan beribadah, dan menghormati.
Tampak ikut dalam kegiatan tersebut Kasat Reskrim Polres Langkat, AKP Dedi Mirza, SIK, MM Kasat Intel polres Langkat AKP M. Syarif Ginting, Kasat Narkoba AKP Hardiyanto, SH, MH, Kasat samapta AKP Adi Haryono, SH dan Kapolsek Kuala AKP Royamber Panjaitan, SE.(Pardi)